Tegakkan Keadilan, Pangeran Saudi Dieksekusi Mati

Pangeran Turki bin Saud al-Kabir, anggota kerajaan Saudi, dieksekusi mati pada Selasa (18/10/2016) lalu setelah sebelumnya divonis bersalah karena membunuh seorang pemuda saudi.
.
Kementerian Dalam Negeri Arab Saudi mengkonfirmasi perihal eksekusi tersebut melalui sebuah pernyataan, demikian menurut Al Arabiya.
.
Pangeran dinyatakan bersalah oleh pengadilan Saudi pada tiga tahun lalu karena membunuh seorang pemuda Saudi, menyusul perkelahian kelompok di wilayah al-Thumama di pinggiran Riyadh.
.
Dalam pernyataan itu mengatakan bahwa “Turki bin Saud al-Kabir membunuh warga Saudi Adel bin Suleiman bin Abdul Karim Mohaimeed.”
.
Pernyataan itu menegaskan bahwa “Raja Salman tegas pada penegakan keamanan, keadilan dan penghakiman atas nama Allah.”
.
Koresponden BBC di Saudi mengatakan eksekusi ini cukup aneh karena jarang sekali anggota keluarga kerajaan dieksekusi. Sambil mengumumkan eksekusi ini, Kementerian memastikan bahwa pemerintah berkomitmen pada keamanan dan keadilan.
.
Menurut daftar yang diakumulasi AFP, Pangeran Turki adalah orang ke-134 yang dieksekusi tahun ini. Ia dinyatakan bersalah karena menembak mati teman sebangsanya.
.
Al Arabiya melaporkan keluarga korban menolak uang kompensasi atas meninggalnya korban. Sehingga putusan hukuman mati adalah satu-satunya hukuman bagi pembunuh.
.
Pangeran Turki bukan anggota kerajaan pertama yang pernah dieksekusi. Salah satu kasus yang terkenal juga adalah Faisal bin Musaid al Saud yang membunuh pamannya, Raja Faisal pada 1975.
.
Sebagian besar eksekusi mati berlaku untuk kejahatan pembunuhan dan penjualan narkoba. Meski demikian, hampir 50 orang dieksekusi mati karena terorisme, termasuk ulama Syiah Nimr al-Nimr. [islampos.com]
0 Komentar untuk "Tegakkan Keadilan, Pangeran Saudi Dieksekusi Mati"