14 Tips Tidur Sehat & Berkualitas


TIDUR adalah sebuah kebutuhan pokok setiap manusia. Tidak ada manusia yang tidak membutuhkan tidur di dunia ini. Hanya saja, kita tidak bisa hanya sekadar tidur untuk mengistirahatkan tubuh. Tidur yang sehat dan berkualitas sangat dibutuhkan oleh tubuh. Dikutip dari kesehatanmuslim.com, berikut ini 14 tips agar tidur menjadi berkualitas.


1. Tidurlah sebanyak mungkin yang diperlukan oleh tubuh untuk istirahat, setelah itu bangun (jangan terlalu banyak tidur).
2. Usahakan tidur secara teratur berdasarkan jadwal tertentu.
3. Jangan memaksakan diri untuk tidur, jika tidak diperlukan.
4. Jangan tidur siang terlalu lama, batasi 30 sampai 45 menit.
5. Jangan minum minuman berkafein pada pagi atau sore hari.
6. Jangan minum alkohol sebelum tidur.
7. Jangan merokok, khususnya pada malam hari.
8. Jangan tidur dalam keadaan lapar.
9. Hilangkan stress dan kecemasan sebelum tidur.
10. Olahraga dengan teratur, tapi jangan lakukan 4-5 jam sebelum tidur.
11. Gunakan tempat tidur/kasur yang paling nyaman.
12. Buatlah suasana kamar yang kondusif untuk tidur (bersih, tanpa suara, sejuk, dan tidak terlalu terang).
13. Jangan menggunakan kamar tidur untuk tempat bekerja.
14. Jangan tidur sambil menontotn TV atau mendengarkan lagu.
[islamedia]
0 Komentar untuk "14 Tips Tidur Sehat & Berkualitas"